Minggu, 11 Maret 2018

Manfaat Buah Alpukat


Manfaat Alpukat ternyata penting sekali untuk kesehatan kita, banyak manfaat alpukat yang tidak kita sadari dapat membantu kita mencegah penyakit berbahaya dan meningkatkan metabolisme tubuh. Khasiat buah alpukat ini tergolong sangat bervariasi mulai dari untuk penyakit yang sederhana dan penyakit yang sangat berbahaya seperti kanker.



Image result for avocado
Berikut adalah kandungan gizi buah alpukat:



Lemak sehat
Jangan salah, lemak yang ada di alpukat adalah lemak baik, porsinya mencapai sekitar tiga perempat dari jumlah kalori dari buah alpukat. Artinya lemak memiliki kandungan yang cukup tinggi dalam buah alpukat ini. Kandungan lemaknya adalah lemak tak jenuh tunggal, dalam bentuk asam oleat. Lemak tak jenuh tunggal yang dianggap sebagai lemak baik yang dapat mengurangi kadar kolesterol jahat dalam darah, menurunkan risiko stroke dan jantung disease.


Protein
Setiap alpukat terdiri dari sekitar 4 gram protein, kandungan ini jauh lebih banyak dibandingan dengan buah lain.
Gula
Gula dalam buah ini nilainya cukup kecil, sebelah buah avocado terdiri dari 0.2 g gula, jadi tidak terlalu berbahaya untuk anda yang khawatir akan gula darah.
Vitamin dan Mineral
Seperti buah lainnya, tentu alpukat juga memiliki kandungan vitamin dan mineral yang sangat tinggi. Ia mmiliki kandugnan kalium (Kandungannnya lebih besar daripada pisang). Selain itu, alpukat kaya akan vitamin K, vitamin B9, vitamin B6, vitamin B5 vitamin C, dan vitamin E.2
Serat
Buah yang berukuran sedang mengandung 11 gram serat, hampir setengah dari serat harian yang dibutuhkan oleh tubuh.

Image result for avocado

Lalu berikut adalah manfaat buah alpukat:

 1. Menjaga Kesehatan Kardiovaskular


Penelitian telah menunjukan bahwa konsumsi omega-6 merupakan faktor penting dalam penyakit kardiovaskular. Mereka menyarankan menurunkan asupan lemak tak jenuh ganda dan meningkatkan jumlah asam lemak tak jenuh tunggal dalam makanan yang kita konsumsi.
Alpukat merupakan sumber asam oleat tak jenuh tunggal yang telah teruji dalam sejumlah penelitian dapat mengurangi LDL (kolesterol jahat) dan meningkatkan HDL (kolesterol baik) dalam darah.
 2. Menurunkan Berat Badan

Masih banyak masyarakat Indonesia yang sangat terkejut bahwa makanan tinggi lemak dan kalori ini dianggap baik untuk menurunkan berat badan. Namun penelitian telah membuktikan bahwa asam lemak tak jenuh tunggal sangat baik digunakan sebagai pembakaran energi dan tidak disimpan sebagai lemak dalam tubuh.
Energi pembakaran yang lambat dan tentunya adalah perasaan kenyang yang akan anda rasakan berhari hari sangat cocok untuk mengurangi rasa lapar dan nafsu makan bagi anda yang sedang diet.
  3. Mengurangi Risiko Diabetes

Diabetes merupakan penyakit yang sangat berbahaya, terutama karena perkembangan makanan sehat yang sudah semakin sulit kita dapatkan. Jika anda merasa sering lapar, haus, sering kencing, berat badan turun drastis, anda patut memeriksanya ke dokter.
Lalu apa peran dari alpukat untuk masalah ini ? alpukat dapat mengurangi LDL (kolesterol jahat) dan meningkatkan HDL (kolesterol baik dalam darah). Menjaga asupan kolesterol ini akan sangat membantu mengurangi resiko terjadinya diabetes.


 4. Kesehatan Mata
Alpukat mempunyai lebih banyak kandungan karotenoid daripada buah-buah yang biasa dikonsumsi lainnya. Zat ini melindungi terhadap penurunan penglihatan serta katarak, dua penyakit mata yang disebabkan oleh usia.

  5. Menurunkan Kolesterol 
Alpukat banyak mengandung beta-sitosterol, sebuah zat yang terbukti dapat menurunkan tingkat kolesterol darah. Pada sebuah studi yang terdiri dari 45 sukarelawan mengalami penurunan kolesterol hingga 17% setelah mengkonsumsi apokat banyak selama satu minggu.
  6. Kesehatan Jantung 
Satu cangkir alpukat mengandung 23% dari nilai asupan asam folate yang dianjurkan. Beberapa studi menunjukkan bahwa orang yang makan banyak folat mempunyai resiko terkena penyakit jantung yang lebih rendah daripada yang tidak. Vitamin E, lemak tidak jenuh dan glutathione pada apokat juga sangat baik untuk jantung Anda.
  7. Pencegahan Stroke
Kandungan folate yang tinggi pada alpukat juga mencegah stroke. Orang yang makan banyak folat mempunyai resiko terkena stroke yang lebih rendah daripada yang tidak.
  8. Penyerapan Gizi yang Lebih Baik
Penelitian menemukan bahwa beberapa jenis gizi dapat diserap dengan lebih baik apabila dikonsumsi bersama alpukat. Pada sebuah studi, ketika para peserta mengkonsumsi salad yang mengandung alpukat, mereka dapat menyerap lima kali jumlah karoten (sekelompok gizi termasuk lycopene dan beta karoten) daripada mereka yang tidak mencampurnya dengan alpukat.
  9. Sumber Glutathione
Alpukat adalah sumber yang baik dari glutathione, sebuah anti oksidan penting yang oleh para peneliti diketahui dapat mencegah penuaan, kanker dan serangan jantung.
  10. Sumber Vitamin E
Alpukat adalah buah yang merupakan sumber dari vitamin E, vitamin utama yang melindungi dari banyak penyakit dan membantu menjaga kesehatan kita secara keseluruhan.
 11. Membersihkan Kulit
Kaya vitamin A, alpukat membantu untuk mengangkat sel kulit mati dari tubuh Anda. Minyak buah ini dapat dengan Mudah diserap oleh kulit dan cocok dijadikan lotion untuk memijat. Minyaknya dapat meresap jauh ke dalam dan mampu memberi nutrisi pada Lapisan kulit. Pada gilirannya, ini membantu merangsang pertumbuhan sel kulit baru dan meningkatkan sirkulasi darah pada kulit Anda.
  12. Pelembab Kulit
Alpukat juga bisa melembabkan kulit super kering. Campur 1 buah alpukat, satu telur, 2 sendok teh oatmeal, dan satu Sendok teh lemon juice. Tempelkan ke wajah dan kemudian biarkan selama 15-20 menit, kemudian bershikan dengan air hangat. Lakukan hal Ini 2 kali seminggu dan Anda akan mendapatkan kulit yang indah.
  13. Mengobati Sariawan
Ambil satu buah alpukat yang sudah masak, keruk daging buahnya kemudian diberi 2 sendok makan madu murni, diaduk merata lalu dimakan. Lakukan setiap hari sampai sembuh. Ini merupakan cara yang enak untuk mengobati sariawan. 

  14. Mengatasi Kulit Wajah Kering
Daging buah alpukat yang sudah matang dilumatkan sampai seperti bubur. Kemudian, adonan tersebut digunakan untuk masker, dengan cara mengoleskannya pada muka yang kering. Biarkan kurang lebih 2 jam, kemudian bilas wajah dengan air dingin. 

  15. Sakit Gigi Berlubang
Ambil satu biji akpukat, kemudian ditumbuk hingga halus. Gunakan sedikit bubuk biji alpukat tersebut dan masukkan ke dalam gigi yang berlubang. Atau bisa juga menggunakan kapas dan dicocokkan ke dalam gigi yang berlubang. 

  16. Bengkak karena Peradangan 
Biji buah alpukat dikeringkan, kemudian ditumbuk hingga halus. Ambil bubuk dari biji alpukat secukupnya, kemudian ditambah sedikit air sampai menjadi adonan seperti bubur. Balurkan adonan tersebut ke bagian tubuh yang sakit. 

  17. Kencing Manis
Biji dipanggang di atas api lalu dipotong kecil-kecil dengan golok, kemudian direbus dengan air bersih sampai airnya menjadi coklat. Saring, minum airnya setelah dingin. 

  18. Rambut Berkilau
Haluskan sebuah alpukat matang, kemudian campur dengan yoghurt, sebutir telur, setengah sendok teh minyak rosemary dan satu sendok teh minyak jojoba. Kemudian jadikan masker untuk rambut anda. Biarkan lebih kurang 20-30 menit, kemudian bilas dengan shampoo.
  1. Alpukat yang sudah dikupas lalu dihancurkan.
  2. Kemudian siapkan santan secukupnya.
  3. Cara pemakaiannya dengan mencampurkan alpukat dan santan secara rata hingga teksturnya mengental seperti shampo.
  4. Kemudian bubuhkan sedikit demi sedikit ke atas rambut anda dengan melakukan seperti menyisir agar merata ke seluruh rambut.
  5. Biarkan selama 10-15 menit, kemudian bilaslah hingga bersih.
  6. Manfaat Alpukat untuk membuat rambut berkilau, lembut dan bercahaya.
  7. Ambil 1 buah daging alpukat.
  8. Haluskan kemudian tambahkan 1 buah kuning telur dan setengah sendok teh minyak zaitun, aduk hingga rata.
  9. Oleskan pada rambut sambil dipijat halus.
  10. Diamkan selama 25 menit kemudian bilas dengan shampoo dan kondisioner sampai bersih
  19. Mencegah Cacat Lahir
Alpukat kaya akan folat, vitamin B merupakan salah satu vitamin yang dikenalsebagai asam folat. Satu buah alpukat dapat memenuhi sekitar 23% dari nilai harian yang direkomendasikan. Tingginya jumlah folat dalam alpukat sangat penting dalam pencegahan cacat lahir, seperti cacat tabung saraf dan spina bifida.
 20. Penyakit Radang Sendi dan Encok

Penyakit ini lebih sering menyerang anda yang sudah mulai berumur, Osteoarthritis adalah penyakit yang menyebabkan peradangan sendi dan rasa nyeri yang hebat. Alpukat memiliki zat anti-inflamasi yang merupakan salah satu dari beberapa makanan yang dapat mengurangi rasa sakit pada rematik.
Alpukat mengandung lemak tak jenuh tunggal, pitosterol dan antioksidan seperti vitamin E, vitamin C dan berbagai zat karotenoid yang dapat membantu dengan mengurangi peradangan yang mengarah ke penyakit arthritis.

  Image result for avocado



Sekian Beberapa Manfaat dari Buah Alpukat, Semoga Bermanfaat!